Cerita-cerita Luar Biasa

Cerita seputar anak-anak dengan kebutuhan khusus. Pengalaman guru, orang tua,dan profesional lainnya saat menangani anak berkebutuhan khusus.

Hari Sindroma Down Dunia 2018 di Bandung

Assalamualaikum…

Selamat pagi teman-teman semua.

 

Untuk memperingati Hari Sindroma Down Dunia 2018 (HSDD2018) yang akan diselenggarakan oleh PIK POTADS Bandung (Pusat Informasi Keluarga Persatuan Orang tua Anak Down Syndrome) pada hari Minggu, 25 Maret 2018 dengan acara kegiatan:

Jalan Sehat Inklusi

Talk Show: “Kesehatan dan Pendidikan Inklusi”

Pemeriksaan Mata dan Konsultasi Gizi Gratis

Pentas Seni Anak Down Syndrome

 

Peserta acara ini adalah  anak-anak down syndrome dari berbagai penjuru kota Bandung, dari sekolah-sekolah luar biasa, sekolah inklusif serta klinik tumbuh kembang anak yang menangani anak down syndrome. Peserta lain tentu adalah orang tua masing-masing anak down syndrome itu sendiri, para mahasiswa yang kelak menangani anak down syndrome, serta para stakeholder yang peduli terhadap keberadaan anak-anak dengan down syndrome ini. Peserta yang akan hadir sekitar 600 Anak Down Syndrome beserta para orang tua dan guru dari berbagai sudut kota Bandung.

 

Dalam kesempatan kali ini kami mengundang teman-teman yang berjiwa sosial tinggi untuk ikut menjadi relawan kegiatan dalam rangka membantu menyukseskan acara tersebut mengingat panitia inti yang terdiri dari orang tua anak down syndrome ini jumlahnya terbatas. Untuk acara ini kami masih membutuhkan relawan yang mau membantu kelangsungan acara ini terutama para mahasiswa yang masih senang dengan berbagai kegiatan sosial, atau siapapun kalian yang ingin ikut membantu.

 

Untuk ikut serta mendaftar jadi relawan silakan klik tautan dibawah ini:

http://bit.ly/RelawanHSDD2018PIKPOTADSBDG

 

Didalam tautan tersebut dijelaskan juga waktu kumpul relawan untuk hadir gladi resik H-1 hari acara. Setelah mendaftar di tautan tersebut kalian akan dihubungi dengan cara dimasukkan ke dalam grup whatsapp (WA) relawan HSDD2018 oleh koordinator relawan acara ini. Pendaftaran relawan kami tutup Sabtu, 24 Maret 2018 jam 09.00 pagi.

 

Waalaikumsalam Warahmatullahi Wabarakatuh.

 

Salam Luar Biasa.

 

Best Regards,

 

Deni Artha

Koordinator Relawan

Hari Sindroma Down Dunia 2018

PIK POTADS BANDUNG

 

Ph: 087822092597

 

Media Social Partner Support By:
Fb: Kabar.Plb
Twitter: @Kabar_PLB
Instagram: @kabarplb
Blog: kabarpendidikanluarbiasa.wordpress.com

Categories: Cerita-cerita Luar Biasa | Leave a comment

Vaksinasi, khilafah, literasi, kimia dan farmasi bagi umat Islam (ODOP Day 60 of 99)

BAGAIMANA KITA memahami kalimat ‘bersumber dari bahan babi’ dan kalimat ‘pada proses pembuatannya bersinggungan dengan bahan babi’? Ini persoalan memahami kalimat dan memahami fakta. Memahami kedua…

Source: Vaksinasi, khilafah, literasi, kimia dan farmasi bagi umat Islam (ODOP Day 60 of 99)

Categories: Cerita-cerita Luar Biasa | Leave a comment

Penjelasan sederhana proses pembuatan vaksin (ODOP Day 61 of 99)

Krucil keempat foto jejer buku Vaksin dan Vaksinasi, Dokter mengungkap FAKTA di tengah KONTROVERSI (penerbit Jaring Pena Surabaya), karya dr. Nurul Inayah, Muslimah Hizbut Tahrir Surabaya, dokter P…

Source: Penjelasan sederhana proses pembuatan vaksin (ODOP Day 61 of 99)

Categories: Cerita-cerita Luar Biasa | Leave a comment

“This Compulsion”

“When I get this feeling, this compulsion, I always do what it tells me. I can’t explain where it comes from or how I get it, and it doesn’t happen very often. But I obey it.̶…

Source: “This Compulsion”

Categories: Cerita-cerita Luar Biasa | Leave a comment

How to Plan a Special Needs Play Date

With school in full swing, your child may be asking for play dates. But how do you manage his special needs when other children come over? CLICK HERE: How to Plan a Special Needs Play Date Photo Credit For further reading about helping your child make friends, consider the following affiliate links: Related

Source: How to Plan a Special Needs Play Date

Categories: Cerita-cerita Luar Biasa | Leave a comment

Temple Grandin: Autism and the Older Child

Temple Talks about Autism and the Older Child: Temple Grandin is such an amazing advocate for our kids with sensory issues as well as those with Autism!

Source: Temple Grandin: Autism and the Older Child

Categories: Cerita-cerita Luar Biasa | Leave a comment

Zulkarnain ,Penyanyi dan Gitaris Tuna Netra era 70an

Dennysakrie63's Blog

Sewaktu  masih duduk dibangku SD pada era 70an saya selalu menonton penampilan Zulkarnai pemusik tuna netra yang bernyanyi sambil bermain gitar di  layar kaca TVRI. Penampilan Zulkarnain yang berdarah Minangkabau ini cukup memukau dan unik karena dia menyanyi selalu dibumbui dengan menghadirkan semacam efek suara dari mulutnya serta memukul-mukul tubuh gitar untuk memperoleh efek bunyi  perkusi.Terkadang Zulkarnain pun meniup harmonika.Jadilah Zulkarnain sebagai one man band yang memikat pemirsa televisi.

Piringan Hitam Zulkarnain yang dirilis label PopSound Phillips Singapore (Foto Denny Sakrie) Piringan Hitam Zulkarnain yang dirilis label PopSound Phillips Singapore (Foto Denny Sakrie)

Penampilan Zulkarnia ternyata tak hanya memikat penonton Indonesia melainkan juga ke negeri jiran Malaysia dan Singapore.Tak heran jika perusahaan rekaman Phillips PopSound di Singapore tertarik untuk merekam album Zulkarnain yang saat itu diiringi oleh Zaenal Combo pimpinan Zaenal Arifin lewat album bertajuk Aneka Minang.

Sayangnya, rekam jejak Zulkarnain seperti hilang ditelan zaman.

View original post

Categories: Cerita-cerita Luar Biasa | Leave a comment

Menuju Peringatan Hari Sindroma Down Dunia 2014 Di Bandung

Sudah beberapa bulan belakangan ini admin jarang nulis di blog, dikarenakan kesibukan kerja. Kali ini harus sedikit dipaksakan untuk menulis kembali mengingat akan ada perhelatan acara yang akan sangat ramai diikuti oleh anak-anak berkebutuhan khusus, guru-guru, dan para pemerhati pendidikan bagi anak-anak berkebutuhan khusus. Seperti judul yang sudah dipaparkan di atas, acaranya adalah : Hari Sindroma Down Dunia 2014 (World Down Syndrome Day 2014).

Sebetulnya hari sindroma down dunia ini harus nya diperingati setiap tanggal 21 di bulan ke 3 setiap tahunnya, paling tidak dihelat selalu di bulan Maret. Mau mencoba melihat keramaian acara ini saat tahun 2013 ? silakan cek disini. Tahun ini tidak dapat dihelat pas di bulan Maret karena tidak mendapatkan ijin keramaian oleh kepolisian, mengingat saat kemarin mendekati persiapan pemilu. Ahhh gara-gara lomba caleg nyari kursi acara untuk anak berkebutuhan khusus down syndrome ini harus tertunda.

Tahun ini akan acara ini akan dihelat pada :

Di save ya, terus kalian harus datang

Di save ya, terus kalian harus datang

Sudah jelaskan ya ? Bila ada yang ditanyakan silakan lewat kolom komentar, halaman Facebook, atau mention twitter.

 

Datang ya, tinggal seminggu lagi loh menuju acara.

 

#SalamLuarBiasa

Jangan lupa follow juga kami disini, dan disini,

Categories: Cerita-cerita Luar Biasa, Identifikasi & Asesmen Anak Berkebutuhan Khusus, Inklusif, Pendidikan Inklusi, Pendidikan Integrasi, Pendidikan Luar Biasa, Pendidikan Segregasi, Tips-tips menangani anak berkebutuhan khusus, Tunagrahita | Leave a comment

WASPADALAH !!! PENGAKUAN MENGEJUTKAN ALASAN KENAPA BANYAK PENGENDARA MOTOR TEWAS TERLINDAS MOBIL TRUCK MAUPUN BIS !!!

Categories: Cerita-cerita Luar Biasa | Leave a comment

Persiapan Relawan Family Gathering FK.KADK Kabupaten Bandung

Selamat pagi semua sobat luar biasa, admin mau sedikit memberikan tulisan dan rincian teknis hasil dari brifing para relawan acara “Family Gathering” FK.KADK Kabupaten Bandung. Sebelumnya mau ucapkan terimakasih dulu buat teman di UNINUS teh Filia sudah berkenan mencarikan kelas kosong untuk dijadikan tempat brifing acara kegiatan tersebut. Dari hampir 50-an orang yang coba mendaftar menjadi relawan pada acara ini yang bisa hadir saat brifing hanya sekitar 30 orang saja, yang lainnya berhalangan hadir dengan berbagai alasan. Maka untuk itu admin coba menuliskan hasil dari brifing Rabu, 27 November 2013 kemarin ke dalam blog ini, semoga yang masih antusias ikut ke Rancaupas nanti tidak kebingungan saat acara berlangsung.

Kegiatan Family Gathering bagi anak dengan kecacatan ini bermanfaat untuk berkembang sebagaimana anak-anak lainnya, anak-anak dengan kecacatan berpotensi untuk menjalani kehidupan secara sosial temasuk berinteraksi dengan linkungannya. Kegiatan yang melibatkan keluarga dalam membawa anak keluar  rumah juga membantu mengatasi banyak prasangka-prasangka sosial, melatih keluarga dan anak agar bisa mengatasi rintangan fisik dan psikologis agar  tidak merasa rendah diri. Dibawah ini adalah beberapa tujuan dan harapan dari kegiatan Family Gathering yang akan diadakan FK.KADK Kabupaten Bandung :

Tujuan Family Gathering

  1. Sosialisasi ADK dengan lingkungan
  2. Memperkuat kualitas hubungan antara anak dan keluarga ADK
  3. Sarana pengembangan kreatifitas ADK
  4. Sarana rekreasi anak dan keluarga ADK

Harapan dari kegiatan ini adalah :

  1. Pengakuan masyarakat akan keberadaan ADK menjadi lebih baik lagi melalui keterlibatan berbagai kegiatan masyarakat
  2. Orangtua ADK menjadi lebih termotivasi dalam merawat dan mengasuh ADK
  3. ADK menjadi lebih terbiasa di bawa keluar rumah
  4.  Tumbuhnya perasaan persamaan kesempatan dalam diri ADK dengan anak lainnya
  5. Terjalinnya komunikasi antara sesama orangtua ADK

Acara yang akan diilaksanakan pada hari Minggu, 1 Desember 2013 ini bertempat di Bumi Perkemahan Rancaupas Desa Alam Endah Kec. Rancabali Kab. Bandung, mulai pukul 08.00 s/d selesai. Anak dan Orangtua ADK berjumlah 200 orang peserta , volounteer sekitar 50 orang, pendamping Sakti Peksos 7 orang, Pengurus FK-KADK Kab. Bandung 5 orang. Kegiatan yang akan dilaksanakan disana adalah sebagai berikut :

  1. Permainan kerjasama anak dan orangtua ADK (Dibantu oleh fasilitator & volunteer)
  2. Workshop mengenai Disabilitas untuk orangtua ADK (Dibantu oleh narasumber ahli yang disiapkan oleh panitia)
  3. Permainan bagi anak ADK (Dibantu oleh volunteer, karena anak dipisahkan dari orangtua)
  4. Pentas kreativitas dan seni ADK

Sehubungan dengan tempat acara kegiatan berlangsung itu cukup jauh dari kota Bandung (sekitar 2 jam perjalanan), maka akan admin jelaskan teknis pemberangkatan para volunteer / relawan yang akan mengikuti kegiatan ini baik yang sudah mendaftar ataupun belum. Admin yakin walaupun banyak yang mendaftar sampai saat ini, saat ini setelah dihitung ada sekitar 60 orang relawan yang ingin ikut. Pastinya akan ada seleksi alam yang mengurangi angka itu. Semoga saja tidak. Amin.

Jadi teknis pemberangkatan para relawan adalah sebagai berikut :

  1. Sebagai koordinator relawan / volunteer adalah Deri Sastrapriadi dengan no kontak: 089619535885
  2. Pergi bersama menggunakan bis yang disediakan panitia (dalam konfirmasi).
  3. Para relawan yang ikut bis bisa berkumpul di kampus UNINUS pada hari Minggu, 1 Desember 2013 pada jam 05.00 (pagi), untuk yang lokasinya lebih dekat ke Rancaupas silakan langsung ke lokasi dengan kendaraan masing-masing.
  4. Bila relawan yang akan ikut bis terlambat datang maka akan kami tinggal, sesuai keputusan dan pertimbangan koordinator relawan serta para admin @Kabar_PLB sebagai fasilitator & narasumber pada kegiatan kali ini.

Adapun beberapa hal yang harus dibawa atau dipersiapkan oleh para relawan, yaitu :

  1. Seluruh relawan baik laki-laki maupun perempuan diharuskan menggunakan baju berwarna hitam untuk keseragaman.
  2. Menggunakan sepatu yang cocok untuk kegiatan outdoor.
  3. Membawa jas hujan atau payung pribadi dikarenakan musim hujan.
  4. Membawa koran atau lebih baik tikar untuk alas duduk.
  5. Membawa obat-obatan pribadi
  6. Membawa makanan (camilan) & minum untuk selama perjalanan.
  7. Bagi relawan yang memiliki kendaraan dipersilakan membawa kendaraan pribadi ke lokasi acara.

Untuk para relawan yang sudah mendaftar datanya dibawah ini :

Daftar Relawan Fam Gathering FK KADK Kab Bdg

Bagi teman-teman yang namanya belum tercantum tapi masih ingin ikut silakan saja datang ya, kita senang koq makin banyak yang ikut. Barangkali juga bisa menggantikan posisi teman yang sudah daftar tapi tidak jadi hadir.

Terima kasih.

Sampai jumpa di tempat keberangkatan.

#SalamLuarBiasa

Categories: Cerita-cerita Luar Biasa | Leave a comment

Blog at WordPress.com.

Wedding Ideas 2016

wedding, wedding rings, wedding cake, engagement, wedding dresses, bridal dress

Wedding Bridal Rings

dari segregasi, integrasi, lalu inklusi, kemudian apalagi ???

Wedding Rings and Bride Dresses

dari segregasi, integrasi, lalu inklusi, kemudian apalagi ???

Zullies Ikawati's Weblog

We've shared together